Suasana Religi, Bupati Dompu Lantunkan Sholawat Bersama PMII
Cari Berita

Iklan 970x90px

Suasana Religi, Bupati Dompu Lantunkan Sholawat Bersama PMII

Wednesday, October 27, 2021

 

Suasana didepan Kantor Paruga Parenta Nggahi Rawi Pahu (Pemda Dompu) Saat Bupati Dompu Menemui Massa PMII


Dompu, Infobima.com - Terpancar suasana religi di halaman Kantor Bupati Dompu ketika sholawat nabi Muhammad SAW dikumandangkan Bupati Dompu Kader Jaelani bersama Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Dompu menyambut momen Hari Santri Nasional.


Suasana hening sejenak menyelimuti halaman gedung megah Pemda saat Bupati Dompu menemui massa PMII dengan iringan sholawat nabi Muhammad SAW. Pada Rabu (27/10/21).


Bukan tanpa sebab, kehadiran massa PMII menemui Bupati Dompu dalam rangka melakukan aksi unjuk rasa damai menuntut Pemerintah Kabupaten Dompu dapat memperhatikan Pondok Pesantren (Ponpes) yang ada. Mereka berharap agar kiranya Bupati AKJ-SYAH dapat membuatkan Peraturan Daerah (Perda) tentang pondok pesantren sesuai dengan UU nomor 18 tahun 2019 dan UU nomor 82 tahun 2021  mewujudkan visi misi AKJ-SYAH menuju Dompu yang Mashur.



Menanggapi harapan massa PMII,  Bupati Dompu Kader Jaelani (AKJ) yang didampingi Ketua DPRD Kabupaten Dompu Andi Bachtiar, Amd.Par, Kapolres Dompu AKBP Syarif Hidayat, SIK serta OPD lingkup Setda Dompu. Sesuai dengan rujukan UU di atas yang mengatur tentang pondok pesantren baik dalam pendirian, pengelolaan, penyelenggaraan, sistim pendidikan dan pendanaannya, yang mempertegas bahwa pesantren dapat didanai oleh pemerintah daerah melalui APBD sesuai dengan kewenangannya untuk membantu fungsi pesantren dalam fungsi pendidikan, fungsi dakwah dan fungsi pemberdayaan masyarakat.


"Oleh karena itu kita berharap, jika ada kebutuhan pesantren yang diinginkan, sebagai langkah awal, silahkan ajukan proposal sesuai tahapan yang diatur dalam Permendagri nomor 77 tahun 2020" Ungkap Bupati Dompu.


Aksi unjuk rasa tersebut berlangsung singkat. Paska mendapat tanggapan Bupati Massa  PMII langsung bubarkan diri dengan tertib.(Din)

Nonton juga video nya..