Babinsa Desa Taropo dan Desa Mbuju Kontrol Kondisi Keadaan Wilayah Binaan
Cari Berita

Iklan 970x90px

Babinsa Desa Taropo dan Desa Mbuju Kontrol Kondisi Keadaan Wilayah Binaan

Tuesday, July 5, 2022

 


Dompu, Infobima.com - Anggota Koramil 1614-04/Kilo, Babinsa Desa Taropo dan Babinsa Desa Mbuju giat mengontrol kondisi keadaan wilayah binaan pada Senin 04 juli  2022.


Babinsa Desa Taropo, Serda Mashudi dalam melaksanakan kongkow-kongkow bersama warga binaan desa taropo dia sekaligus mengontrol kondisi keadaan wilayah binaan. Pada pukul 21 00 wita.


Dikesempatan itu Babinsa tidak lupa juga menyampaikan agar warga binaan selalu menjaga keamanan ketertiban dilingkungan tempat tinggal masing masing.


Melihat upaya yang dilakukan Babinsa, salah seorang warga  binaan dedikasi babinsa yang selalu mengontrol wilayah dan bersilaturahmi dengan warga, mereka mengaku sangat merasa aman dan nyaman akibat adanya kehadiran babinsa dan aparat keamanan lainya yang selalu memantau kondisi wilayah.


Di tempat terpisah Babinsa Desa Mbuju, Koptu Dahlan juga melaksanakan kegiatan kongkow-kongkow bersama pemuda  di dusun Mpolo Pada pukul 21.35 wita.


Tidak lupa Babinsa juga menghimbau kepada pemuda agar selalu waspada dan menjaga untuk keamanan ketertiban lingkungan sekitar agar selalu terciptanya kenyamanan hidup bagi kehidupan masyarakat sekitar.


Melihat hal demikian seorang pemuda Dusun Mpolo  yang sedang bergadang menyampaikan terima kasih kepada babinsa karena selalu mengontrol setiap kegiatan masyarakat baik pada waktu siang hari maupun malam hari, mereka merasa aman dan nyaman karena selalu ada babinsa bersama mereka.(D)