Sidak Bupati Bima, ASN Hadir Capai 100 Porsen -->
Cari Berita

Iklan 970x90px

Sidak Bupati Bima, ASN Hadir Capai 100 Porsen

Thursday, June 21, 2018

Bima, Lensa Post NTB - Bupati dan Wakil Bupati Bima yang di dampingi oleh Asisten, Sekretaris BKD, Kabag OPA, Kabag Humas pro melakuakan inspeksi mendadak (sidak)  usai pimpin apel di kantor  Sekretariat Daerah Kabupaten Bima.
Sidak sebagaimana dimaksud guna memastikan tingkat kedisiplinan aparatur terkait tingkat kehadirannya pada hari pertama masuk kerja (Kamis, 21 Juni 2018) setelah Lebaran Idul Fitri 1439 H.
Beberapa OPD jadi sasaran Sidak Orang nomor satu di Kabupaten Bima tersebut, adalah BPPKAD dengan tingkat kehadiran 100 %, Dinas PUPR juga hadir 100 %, Sekretariat DPRD, Dinas Pertanian dan Perkebunan 2 orang ijin sakit, dan 2 orang ijin melahirkan, Dinas Kesehatan hadir 100 %, DPMPTSP hanya 1 orang ijin sakit.
Dalam arahannya, Bupati menghimbau segenap ASN agar senantiasa mempertahankan kinerja dan tingkat kedisiplinan agar pelayanan pada masyarakat tetap berjalam dengan baik. Bupati juga menegaskan bahwa sikap propfesional dan amanah dalam tugas, tidak hanya berkorelasi erat dengan aspek duniawi namun juga akan menjadi hal yang kelak akan dipertanggungjawabkan secara utuh pada dimensi ukhrawi. Oleh karena itu, taat azaz, bekerja berdasarkan ketentuan norma baik norma kepegawaian maupun norma agama, jujur, ulet dan penuh dedikasi; menjadi kewajiban bagi setiap aparatur. (Tim Lensa Post NTB/ Humaspro)