Hasil Menjanjikan. Bupati Terpilih AKJ Dorong Petani Mulai Tanam Kelor
Cari Berita

Iklan 970x90px

Hasil Menjanjikan. Bupati Terpilih AKJ Dorong Petani Mulai Tanam Kelor

Monday, January 25, 2021

Bupati Terpilih AKJ-SYA Panen Raya Kelor di Kecamatan Kilo


 Dompu, Infobima.com - Bupati terpilih Kabupaten Dompu, Abdul Kader Jailani atau yang biasa dikenal AKJ menghadiri undangan masyarakat Desa Krama Kecamatan Kilo, pada hari Senin (25/1/21).


Undangan tersebut ditujukan kepada dirinya selaku orang nomor satu di Kabupaten Dompu sebagai Bupati terpilih untuk periode 2021-2025 dan akan melakukan panen raya perdana kelor di Kecamatan Kilo, dengan harapan, agar Bupati terpilih (AKJ-SYAH) dapat membumikan daun kelor di wilayah Kecamatan Kilo.


Kegiatan masyarakat ini diterima dengan senang hati oleh AKJ, dirinya bahkan mendorong  masyarakat untuk terus mengembangkan usaha ini, dan memastikan jika harga kelor kedepannya dapat menjanjikan untuk menambah nilai penghasilan bagi masyarakat.


"Saya harap masyarakat Kilo kedepannya agar dapat menanam kelor walaupun memulai dari batas-batas lahan. Menanam kelor sangat menjanjikan karena sudah ada perusahaan yang mengelola daun kelor menjadi berbagai macam produk" ungkap Bupati terpilih Abdul Kader Jailani.



Didampingi Kepala Desa Kramat Usman M. Ali Bupati Kader Jailani juga menggandeng Direktur CV. Tri Utami Jaya Nasrin H. Muhtar yang memberikan sponsor dalam kegiatan panen raya kelor tersebut.


Direktur CV. Tri Utami Jaya, Nasrin H. Muhtar mengatakan, jika daun kelor ini memiliki banyak manfaat sebagai bahan pembuat produk.


"Daun kelor bukan saja untuk bahan pembuat produk teh, namun bisa juga untuk membuat sampo kelor, sabun, handbody dan berbagai macam produk lainnya" Terangnya.(Din)