Dompu, Infobima.com - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Dompu selasa (30/03/21) mengelar rapat koordinasi pelaksanaan Zonasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPBD) Tahun ajaran 2021.
Kegiatan dilakukan di Aula Kantor Dinas Dikpora kabupaten Dompu, dibuka langsung oleh Kepala Dinas Dikpora Drs. H Rifaid Mpd. didampingi oleh Kabid Dikdas, Zainal Afrodi S. Pd. MM. Kasi Kesiswaan Drs. Arif Rahman tersebut, di ikuti oleh UPTD FK3S SD se-kabupaten Dompu NTB.
Di dalam rapat kepala dinas Dikpora Drs. H Rifaid, M.Pd mengatakan, rapat koordinasi pelaksanaan Zonasi PPBD (Penerimaan Peserta Didik Baru) Tahun 2021 ini dilakukan, agar para pengurus UPTD dan FK3S SD kabupaten Dompu mengetahui pemetaan Zonasi penerimaan Peserta Didik yang ada.
"Upaya pemetaan Mutu Pendidikan ini, dilaksanakan 2 hari mulai dari taggal 29 sampai tanggal 30 Maret 2021, untuk hari pertama kegiatan rakor dilakukan bersama UPTD dan FK3S SD se-Kabupaten Dompu, sementara di hari kedua, rakor dilakukan degan MKKS SMP dan semua Kepala SMP se-kab Dompu.
Sementara dalam hal itu, pihak kadis berharap kepada semua UPTD dan FK3S SD, MKKS SMP dan semua Kepala SMP se-Kabupaten Dompu yang ada, agar dapan mengemban tugas dan tanggungjawab dengan sebaik-baiknya.
"Allhamdulillah Rakor yang digelar hari ini berjalan dengan sangat hikmah. Untuk Itu, saya selaku pimpinan Dinas Dikpora Kabupaten Dompu, berharap kepada semua unsur pengurus yang ditugaskan dapat berkerja dengan sungguh-sungguh sesuai aturan dan mekanisme yang ada. Agar mereka dapat lebih perjelas sistim penerimaan siswa baru berbasis Zonasi PPBD yang ada,"terangnya.
Pihaknya dan semua unsur ditingkat bawa, tentu harus mengacu pada surat keputusan Bupati Dompu.
"Untuk itu, kami ditingkat dinas akan terus berkerja keras untuk mendorong serta meningkatkan mutu pendidikan yang ada, salahsatunya seperti yang kami lakukan sekarang,"tutup Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Dompu. ADV (Din)