HEBAT: Kabupaten Dompu
Cari Berita

Iklan 970x90px

HEBAT: Kabupaten Dompu

Tuesday, June 22, 2021

Dompu, Media Info Bima Online - Kehebatan Kabupaten Dompu, dibawah kepemimpinan Bupati Dompu, Abdul Kader Jaelani, dan Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, ST, MT, Pertama kalinya, mengirim ternak sapi potong dengan menggunakan Pelabuhan sendiri, yakni Pelabuhan Calabai Via jalur "Tol Laut" menuju Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta Pusat, Senin (21/06/2021), Malam.


Pelaksanaan pengiriman sapi potong tersebut secara resmi dilepas oleh Bupati Dompu dan didampingi Wakil Bupati Dompu, di Pelabuhan Calabai Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu - NTB, dengan mendapat pengawalan ketat dari sejumlah aparat gabungan TNI, Kepolisian maupun Pol. PP Wilayah terkait.

Bupati Dompu, Abdul Kader Jaelani, dalam sambutannya mengatakan, ini yang pertama kalinya Kabupaten Dompu di wilayah Provinsi NTB, mengirim sapi potong melalui jalur Tol Laut.


”Kita melakukan pengiriman sapi potong menuju Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta Pusat"

AKJ berharap, pengiriman sapi potong melalui jalur laut ini, berjalan lancar tampa ada hambatan suatu apapun. Apabila ini sukses maka populasi ternak sapi di Dompu kedepan akan bertambah lebih besar.


Semoga pengiriman sapi potong ini berjalan sukses tampa ada hambatan apapun, Harap AKJ (Bupati Dompu red) yang biasa disapa oleh warga Dompu. (Usman).