Kadis DP3A Kota Bima, Kunjungi Rhania Yatim Piatu Korban Laka Lantas di Rumah Singgah LKSA LPEPM Bima di Kota Mataram.
Cari Berita

Iklan 970x90px

Kadis DP3A Kota Bima, Kunjungi Rhania Yatim Piatu Korban Laka Lantas di Rumah Singgah LKSA LPEPM Bima di Kota Mataram.

Wednesday, July 7, 2021

Foto : Kadis (DP3A) Kota Bima, H. Ahmad, SE, saat menyerahkan bantuan kepada Rhania, diterima oleh perwakilan keluarga dirumah singgah LKSA lpepem Bima di Kakakek Mataram.


Mataram, Media Info Bima Online - Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, (DP3A) Kota Bima, H. Ahmad, SE, Senin malam kemarin, mengunjungi Rhania Cahya Dewi (5 tahun) korban laka lantas yang mengakibatkan kedua orangtuanya meninggal dunia pada Juni lalu di jalur Ndano Nae Kelurahan Rite Kota Bima.

Kunjungan tersebut di Rumah Singgah LKSA LPEPM Bima di Kakalek Kota Mataram, dimana Rhania adalah pasien pendampingan LKSA LPEPM Bima mulai saat perawatan di RSUD Bima, hingga perawatan rujukan di RSUD Provinsi NTB.


Dalam kunjungan khusus oleh kepala Dinas (DP3A) Kota Bima diterima langsung oleh Ketua LKSA LPEPM Bima, Muhtar, SH dan beberapa petugas petugas pendamping lembaga sosial ini serta pihak pendamping keluarga.


Ketua LKSA LPEPM Bima menyebutkan bahwa kedatangan kepala Dinas merupakan kunjungan khusus membesuk Rhania pasca proses pengobatan oleh tim medis RSUD Provinsi NTB. 


Selain memantau langsung kondisi korban laka lantas maut yang selamat ini, Kadis juga memberikan sejumlah santunan untuk biaya pengobatan yang diterima oleh pihak pendamping keluarga, selain itu diberikan juga bantuan tenaga psikologis untuk pemulihan traumatik bocah yatim piatu asal Kelurahan Jatiwangi ini.

Dalam kunjungan semalam, Kadis (DP3A) Kota Bima, H. Ahmad, SE, menyerahkan sejumlah bantuan uang tunai untuk proses pengobatan, selain itu akan diberikan juga tenaga psikologis untuk memulihkan traumatik ananda Rhania,” jelas Muhtar.


Ketua LKSA LPEPM Bima juga menjelaskan kondisi Rhania akhir-akhir ini semakin membaik dan menunjukan perkembangan medis yang menggbirakan kita semua. Beberapa hari kedepan rencananya Rnania sudah diperbolehkan pulang ke Kota Bima oleh tim medis RSUD provinsi NTB.


"Kondisi Rhania berangsur pulih pasca perawatan yang intens oleh tim medis. Beberapa hari lagi Insyaallah kami akan membawa pulang ke rumahnya di Kota Bima,” Ungkap Muhtar. (Usman).