Camat Raba Kota Bima, Edukasi Pegawai Pentingnya LDK di Pelayanan Masyarakat
Cari Berita

Iklan 970x90px

Camat Raba Kota Bima, Edukasi Pegawai Pentingnya LDK di Pelayanan Masyarakat

Thursday, August 26, 2021

Kota Bima, Media Info Bima Online -  Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) oleh Bapak Camat Raba. Menjadi pimpinan atau memegang jabatan tertentu pada suatu lembaga/instansi merupakan impian sebagian besar para pegawai negara/penyelenggara negara, yang merupakan suatu sasaran/target dalam pemenuhan karir/cita cita yang menjadi sebuah motivasi kehidupan dunia kerja/dunia pelayanan terhadap masyarakat.


Pagi ini, Rabu 25 Agustus 2021, Bapak Camat Raba memberikan kesempatan kepada para Kasi dan Kasubbag untuk belajar bagaimana menjadi pemimpin lewat sebuah cara yang sangat unik yakni menggantikan beliau menjadi pembina saat apel pagi. 


Kasi Pemerintahan Ibu Aluh Fitriah, SP. yang berkesempatan pada pagi ini untuk menjadi pembina apel pagi, ditemani Bapak Camat Raba Ibu Kasi Pemerintahan tetap mengingatkan kepada para ASN untuk selalu menjaga kedisiplinan sebagai awal kesuksesan bekerja atau berkarir sebagai ASN. Disiplin dimulai dari diri sendiri, dimulai dari matahari terbit.


Dalam sambutannya menekankan agar semua Pegawai mengetahui betapa pentingnya Nilai Disiplin dan etos kerja dalam rangka pelayanan yang maksimal sehingga Kita semuanya dapat memberikan contoh kepada diri kita sendiri,orang lain dan Masyarakat yang ada atau di layani oleh kita. Ungkapnya .


Sementara itu,Bapak Camat Raba dalam kesempatan yang sama menambahkan beberapa wejangan antara lain, kerja iklas, kerja cerdas, kerja tuntas.


Banyak hal tentunya yang merupakan dasar Kantor Kecamatan Raba dalam meningkatkan Pelayanan Masyarakat dan salah satunya adalah menjadi ASN berintegritas. 


Demikian pula dengan adanya kegiatan ini tentu yang menjadi rujukan adalah bagaimana agar kita semua siap menjadi Pemimpin sehingga tiba saatnya nanti kita tidak merasa pesimistis,tetapi kita sudah punya bekal untuk menjadi leadership nantinya.


Dengan adanya kegiatan seperti ini juga menjadikan diri kita sebagai upaya untuk memaksimalkan fungsi agar kedepannya,kita bisa bekerja dengan ikhlas,cerdas dan tuntas. Dan ter utama terkait dengan Pelayanan pada Masyarakat secara maksimal dan optimal. Pungkasnya. (Usman).