Ini Himbauan Babinsa Saat Warga Sedang Tugas Ronda Malam
Cari Berita

Iklan 970x90px

Ini Himbauan Babinsa Saat Warga Sedang Tugas Ronda Malam

Saturday, November 12, 2022

 


Dompu, Infobima.com - Anggota Koramil 1614-06 Manggelewa tidak hentinya mengingatkan warga untuk memperketat penjagaan ronda malam, karena akhir ini sering terjadi pencurian sepeda motor di wilayah setempat, dan itu disampaikan Babinsa Desa Doromelo dan Babinsa Desa Anamina, pada Jumat 11 November 2022.



Babinsa Desa Doromelo Serma Suherman saat mengontrol warga Dusun Permata Hijau yang melaksanakan tugas ronda malam, dan menyampaikan informasi tentang seringnya terjadi kehilangan kendaraan roda dua. Oleh sebab itu Babinsa menghimbau agar warga tetap waspada.


Selain itu, warga juga diminta untuk tetap patuhi protokol kesehatan dengan cara memakai masker, jaga jarak dan mencuci tangan agar terhindar dari covid 19.



Sementara Babinsa Desa Anamina Sertu Syamsudin bersama warga binaan juga melaksanakan kegiatan patroli, ronda malam di lingkungan Dusun Anamina, giat itu sekaligus untuk menghimbau warga agar tetap waspada terhadap kenakalan anak anak muda seperti pencurian, narkoba.


Babinsa menghimbau juga agar warga tetap mematuhi protokol kesehatan dengan cara memakai masker, jaga jarak dan mencuci tangan agar terhindar dari covid 19.


Kegitan tersebut berjalan dengan lancar dan aman.(D)