Kodim 1614/Dompu Gelar Seleksi Rekrutmen Komcad Tahun 2023 -->
Cari Berita

Iklan 970x90px

Kodim 1614/Dompu Gelar Seleksi Rekrutmen Komcad Tahun 2023

Friday, April 14, 2023

 


Dompu, Infobima.com - Bertempat di Aula Makodim 1614/Dompu di jalan Dorotangga Kec Dompu Kota Kab Dompu. Berlangsung kegiatan seleksi rekrutmen Komando Cadangan (Komcad) tingkat Kodim yang di Pimpin Langsung oleh Dandim 1614/Dompu Letkol Kav Taufiq, S.Sos, yang diwakili oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim), kamis tanggal 13 April 2023.


 

Kegiatan seleksi Komcad tersebut di ikuti oleh sekitar 22 orang calon peserta Komcad, yang dihadiri oleh, Kasdim 1614/Dompu Mayor Inf A Haris SH,.MH selaku pengawas,

Pasiter Kodim 1614/Dompu Kapten Inf M Yamin (Ketua Panitia).

Para anggota stafter Kodim 1614/Dompu, dan anggota panitia seksi. 



Sesuai instruksi Pimpinan Komando atas bahwa rekrutmen Komando Cadangan ini perlu di gelar pada setiap Kodim di wilayah Kodam IX/Udayana.

Prosedur dalam pelaksanaanya dari mulai awal pelaksanaan seleksi Komcad ini murni tidak di pungut biaya sampai akhir.


"Jadi harapan kami selaku panitia agar seluruh peserta seleksi calon komcad agar betul-betul mempersiapkan semua bahan yang menjadi persyaratannya, baik itu berupa administrasi pribadi surat-surat penting maupun akademik, kesehatan dan juga fisiknya. Dari kesekian jumlah peserta seleksi yang ikut, tentunya nanti pasti ada yang lulus dan tidak. Mari kita jalani tahap demi tahap seleksi ini dengan penuh semangat, Bersaing-lah yang sehat diantara calon yang satu dengan yang lain. "Ucap Kasdim".


Lanjut Pasiter selaku Ketua Panitia seleksi Komcad menyampaikan bahwa, untuk anggota yang melaksanakan kegiatan seleksi tahap awal akan dimulai dengan seleksi administrasi dan seleksi postur.

 

"Dan hasil seleksi ini akan diumumkan secara serentak pada hari Senin 17 April 2023 nanti" tandasnya.(D)