Babinsa Desa Karamabura & Babinsa Desa O'o Hadiri Acara Lepas Sambut Kepsek SMAN 3 Dompu -->
Cari Berita

Iklan 970x90px

Babinsa Desa Karamabura & Babinsa Desa O'o Hadiri Acara Lepas Sambut Kepsek SMAN 3 Dompu

Thursday, June 29, 2023

 


Dompu, Infobima.com - Bertempat di SMA Negeri 3 Dompu, jln lintas Karamabura Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu, Babinsa Desa Karamabura & Babinsa Desa 0'o menghadiri acara lepas sambut Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Dompu yang di selenggarakan oleh Sekolah. Selasa 27 juni 2023,Pukul 10 30 wita.


Kepala sekolah SMAN 3 Dompu yang lama Hendratno.S.,Pd, dan Kepala sekolah SMAN 3 Dompu yang baru Eva Patriani.S.,Pd.,M. Pd.


Dan acara pisah sambut dihari oleh Babinsa Desa 0'o Serka Jumrah.Babinsa Desa Karamabura Serda Dedi Jaya Atmaja. Bhabinkamtibmas, serta Ketua Komite SMAN 3 Dompu Drs.,Masran, dan para dewan Guru SMA N 3 Dompu.


Kepala Sekolah SMAN 3 Dompu yang lama Hendratno. S.,Pd. Menyampaikan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat taufik dan hidayahnya kepada kita semua, sehingga kita bisa hadir di tempat ini dalam rangka lepas sambut Kepala Sekolah.


"Saya sebagai pejabat lama mengucapkan terimakasih kepada seluruh Dewan Guru yang selama ini telah membantu dan mendukung kebijakan Saya selama menjadi Kepala Sekolah SMA N 3 Dompu lebih kurang 22 bulan" ungkapnya.


Prestasi yang telah di capai selama Saya memimpin Alhamdulillah cukup baik seperti kualitas para Siswanya luar biasa, terbukti dengan adanya mantan Siswa di sini yang lolos dalam seleksi masuk Perguruan tinggi Negeri lewat jalur prestasi. 

Itu salah satu prestasi siswa yang paling bergengsi dan ada pula prestasi-prestasi dan juara lainya.


Kesempatan yang sama juga disampaikan Kepala Sekolah yang baru, Ibu Eva Payriani.S.,Pd., M.pd.

Alhamdulillah pagi ini Saya bisa bertatap muka secara langsung dengan seluruh Para Dewan Guru dan Para Aparat yang ada di Dompu Timur khususnya Babinsa dan Babinkamtibmas.


Prestasi yang telah di capai oleh Bapak Kepala Sekolah yang lama Saya akan melanjutkannya dan meningkatkannya, sehingga anak didik kita semua Siswa SMA N 3 Dompu akan menjadi lebih baik. 


Saya berharap kepada Aparat Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk membantu Kami SMA Negeri 3 Dompu Sosialisasi khususnya mengenai minat  anak-anak kita yang ada di Dompu Timur ini agar mau masuk di SMA N 3 ini, karena sampai sekaramg kuota Siswanya masih kurang.


Saya selaku Kepala Sekolah yang baru, meminta bantuan untuk mendampingi agar pelaksanaan sosialisasi terhadap anak-anak Dompu Timur berminat masuk di SMA N 3 Dompu yang ada di Desa 0'o ini. "Harapnya".


Sambutan singkat Aparat Kewilayahan dalam hal ini di wakili oleh Babinsa Desa Karamabura Serda Dedi Jaya Atmaja.

"Kami selaku Aparat Kewilayahan yang bertugas di sini, selalu siap mendukung dalam kegiatan apapun dan kapanpun, Demi kemajuan dan terselenggaranya dengan baik Sekolah SMA Negeri 3 Dompu ini. Tingal kami di informasikan.Terangnya".