Walikota Bima, Serahkan Bantuan, Warga Sampaikan Terikasih Banyak
Cari Berita

Iklan 970x90px

Walikota Bima, Serahkan Bantuan, Warga Sampaikan Terikasih Banyak

Monday, September 13, 2021

Kota Bima, Media Info Bima Online - Senin 13 September 2021, Walikota Bima H. Muhammad Lutfi, SE (HML) menyerahkan sejumlah bantuan pada warga masyarakatnya.


Jenis bantuan yang diserahkan oleh Walikota HML pada warganya adalah bentuk perhatian mutlak yang dimiliki oleh Walikota HML untuk warga masyarakat yang di pimpinnya.


Walikota HML dalam penyerahan bantuan itu didampingi Kepala Dinas Pertanian, Kepala Bappeda, Kepala Dinas Perikanan.

Walikota HML menyerahakan bantuan berupa paket sembako astra, benih sorgum, bibit DOC ayam kampung super, alat-alat pertanian dan sejumlah bantuan lainnya.


Prosesi pemberian bantuan dIhalaman kantor dinas Pertanian Kota Bima tersebut dihadiri juga oleh sejumlah warga penerima Bantuan.


Salah seorang Penerima bantuan peternakan berupa DOC Ayam Kampung Kelurahan Rabadompu Barat yakni Ketua Kelompok Kampo Rade, Ruslan alias Ama Obbi tidak henti-hentinya merasa berterimakasih pada Walikota HML yang begitu tulus membantunya padahal di Pilkada 2008 lalu dirinya bukan tim sukses dan tidak memilih HML.


“Alhamdulillah saya sangat bangga sama pak Walikota Aji Lutfi yang tidak memandang warga masyarakatnya, tapi apabila warga nya membutuhkan beliau tulus membantu kami yang bukan tim suksesnya, semoga bibit ayam kampung super ini berkah buat kami masyarakat” demikian ungkap Ama Obbi. (Usman).